Kriteria dan Umur Panen pada Tanaman Hidroponik

 

Kegiatan pemanenan tanaman dengan sistem hidroponik, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan salah satunya kriteria dan umur panen tanaman, berikut penjelasannya

KRITERIA DAN UMUR PANEN TANAMAN HIDROPONIK


Pemanenan dilakukan ketika tanaman sudah memasuki umur panen atau kriteria panen yang sesuai. Umur panen dan kriteria pada masing-masing komoditas berbeda-beda. Berikut adalah kriteria dan usia pada masing-masing komoditas tanaman hidroponik Menurut Susilawati (2019) :

Selada : Selada pada sistem hidroponik dapat dipanen ketika umur 23-25 hari setelah semai. Kriteria selada yang dapat dipanen adalah ukuran sudah cukup besar. Pemanenan dapat dilakukan dengan cara dipotong maupun dicabut hingga akarnya kemudian bagian akar selada dicuci sampai bersih.

 

Pakcoy : Pakcoy dapat dipanen sekitar umur 20-30 hari setelah masa tanam. Ciri-ciri pakcoy siap panen yaitu daun dewasa melebar berbentuk oval dan tangkai daun berwarna hijau cerah.

Tomat Cherry : Tomat cherry sudah menghasilkan buah dan dapat dipanen ketika umur 2-3 bulan. Pemanenan dilakukan saat buah telah mencapai ukuran maksimal dan warna buah telah kuning kemerahan

Strawberry : Pemanenan tanaman stroberi dapat dilakukan setelah berumur 4 sampai 6 bulan setelah tanam, tergantung pertumbuhan tanaman.

Paprika : Paprika dapat dipanen ketika umur 3-6 bulan setelah tanam. Paprika yang sudah siap panen memiliki ciri daging buah tebal, warna yang merata, dan ukuran cukup besar.

Cabai :  Cabai yang ditanam dengan hidroponik dapat dipanen ketika umur 80-90 hari. Cabai yang siap panen adalah muncul warna merah dan gairs hijau yang sudah memudar.

Sumber :

Susilawati. (2019). Dasar-dasar Bertanam Secara Hidroponik. Palembang. Universitas Sriwijaya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Metode Hidroponik Sistem Pasang Surut dan Sistem Aeroponik

STP (Segmentation, Targetting, Positioning)

Mengenal Media Tanam Hidroponik